Hobi Nulis Bisa Jadi Duit, Ayo Mulai Bergabung Di IDN Times Community !!

Sebagai seorang mahasiswa tentunya saya selalu berpikir dan mecari cara bagaimana agar saya bisa menghasilkan uang dari hobi saya tanpa menyita banyak waktu kuliah dan tentunya agar kuliah saya tetap berjalan normal dan tidak terganggu oleh pekerjaan.

saya sudah berulang kali browsing untuk mencari informasi tentang lowongan pekerjaan yang bisa saya kerjakan di rumah di sela-sela waktu istirahat saya setelah kuliah, namun setiap kali saya menemukan pekerjaan tersebut saya selalu di tolak, akhirnya suatu ketika saya menemukan website IDN Times ini, kemudian saya mencoba untuk bergabung di IDN Times Comunity.

Apa itu IDN Times Community ??
Jadi IDN Times Community itu adalah platform menulis dari IDN Times untuk generasi millenial yang memiliki hobi menulis. IDN Times dibuat agar kegemaran menulis tak hanya sekedar menjadi hobi, tapi juga mendapatkan apresiasi.

Tulisan ini berisikan tentang review dari website IDN Times untuk mengikuti lomba yang diselenggarakan oleh pihak IDN Times, lalu kenapa isi reviewnya tentang IDN Times Community?

seperti yang saya katakan sebelumnya, karena IDN Times Community telah menjawab doa-doa dan usaha saya selama ini.
Disini kalian bisa menulis dan mengumpulkan uang, kalian bisa lakukan pekerjaan ini kapan saja dan dimana saja, tidak ada jam kerja, kalian bebas melakukannya kapan saja, tentu tidak akan mengganggu waktu kuliah kalian.

Apakah benar demikian? Lalu caranya bagaimana ?
Caranya sangat mudah, kalian buka saja websitenya www.idntimes.com laluu kalian pilih tulisan create post di ujung kanan seperti gambar di bawah ini


setelah kalian pilih create post nanti akan ada pilihan login atau register, 

jika memilih register kalian akan menuju halaman ini yang kemudian nanti akan diminta konfirmasi lewat email, jadi pastikan bahwa email yang kalian gunakan dapat kalian akses, setelah pendaftaran selesai kalian harus langsung cek email untuk verifikasi akun.


lalu, setelah registrasi berhasil kalian akan berada pada halaman ini, halaman dimana kalian sudah mulai bisa menulis, 

selain itu IDN Times juga selalu menyediakan banyak promo yang bisa kalian ambil untuk mendapat poin, karena poin ini lah yang nanti akan kalian tukarkan dengan uang.

semua karya tulis bis diterbitkan, tapi semua akan melalui proses moderasi terlebih dahulu, tulisan-tulisan yang kalian kirim akan di cek dulu oleh editor, apakah layak terbit atau belum.

Dan hal yang paling penting adalah kalian harus rajin membagikan tulisan kalian agar viewernya makin banyak, karena jumlah poin kalian tergantung oleh viewers.
Perhitungan konversi dari views menjadi poin adalah: 100 views = 1 poin.
Minimum jumlah poin yang bisa ditukarkan/ redeem adalah:
2500 poin = Rp 250.000 
3000 poin = Rp 300.000 
4000 poin = Rp 400.000 
5000 poin = Rp 500.000 
10.000 poin = Rp 1.000.000 
Jumlah poin otomatis akan berkurang setelah melakukan proses redeem.
Redeem poin dapat dilakukan melalui semua bank di Indonesia.
Jika status redeem poin sudah berubah menjadi "PROCESSED" namun uang redeem poin belum diterima, segera melaporkan dengan menyertakan bukti melalui email @community@idntimes.com.
Biaya administrasi bank (Rp 6.500,-) akan dibebankan kepada community writer apabila terjadi KESALAHAN PENGISIAN detail rekening bank.
Redeem poin diproses maksimal 5 hari kerja (Sabtu, Minggu & Hari Libur tidak termasuk).
Jika ada pertanyaan, kirimkan email melalui: community@idntimes.com

Mudah bukan?? setelah menulis tugas akhir kalian hanyalah membagikan atau mempromosikan tulisan kalian agar banyak viewers. 
Semakin banyak, semakin bagus. Tunggu apalagi ? Ayo segera bergabung di IDN Times Community !!
Previous
Next Post »
Thanks for your comment